Hasil Piala Dunia 2022: Kejutan! Arab Saudi Berhasil Kalahkan Argentina

Penyerang Timnas Arab Saudi, Salem Aldawsari yang berhasil mencetak gol ke gawang Argentina (REUTERS) DOHA  – Timnas Arab Saudi berhasil mem...

Hasil Piala Dunia 2022: Kejutan! Arab Saudi Berhasil Kalahkan Argentina
Penyerang Timnas Arab Saudi, Salem Aldawsari yang berhasil mencetak gol ke gawang Argentina (REUTERS)

DOHA – Timnas Arab Saudi berhasil membuat kejutan setelah berhasil meraih kemenangan 2-1 atas Argentina pada pertandingan perdana Grup C Piala Dunia 2022 yang dilangsungkan di Lusail Stadium, Selasa (22/11/2022).

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Timnas Argentina langsung tampil menekan di awal laga. Skema serangan yang dibangun Lautaro Martinez dan kolega menghasilkan peluang emas di menit kedua. Sayangnya, tendangan Lionel Messi masih bisa ditepis oleh kiper Arab Saudi, Mohamed Alowais.

Setelahnya, serangan demi serangan coba dibangun Timnas Argentina. Tim asuhan Lionel Scaloni itu mendapatkan hadiah penalti di menit ke-10 usai salah satu pemainnya dilanggar di kotak terlarang. Lionel Messi yang maju sebagai eksekutor penalti mampu melakukan tugasnya dengan baik. Argentina unggul 1-0 atas Arab Saudi.

Arab Saudi sempat meningkatkan intensitas serangan usai kebobolan. Namun, Argentina mampu kembali mendominasi permainan. Tim berjuluk La Albiceleste itu kembali mendapatkan peluang di menit ke-22. Lionel Messi mendapatkan umpan matang dari rekannya.

Dia langsung berlari mendekati gawang lawan. Tendangan penyerang berusia 35 tahun itu mampu berbuah gol. Sayangnya, gol tersebut tidak disahkan karena Messi terlanjur terperangkap offside.

Argentina kembali mendapatkan peluang di menit ke-28. Lautaro Martinez mampu memanfaatkan umpan terobosan dengan baik dan mencetak gol. Namun, gol tersebut tidak disahkan karena dia dinyatakan offside.

Lautaro Martinez kembali mampu mencetak gol di menit ke-34. Dia sempat mengelabui kiper Arab Saudi sebelum menendang bola ke arah gawang. Sayangnya, gol tersebut kembali tidak disahkan karena pemain berusia 25 tahun itu terperangkap offside. Skor 1-0 untuk keunggulan Argentina bertahan hingga akhir babak pertama.

Babak Kedua

Argentina agak mengendurkan serangan di awal babak kedua. Celakanya, hal itu berakibat fatal. Arab Saudi secara mengejutkan mampu menyamakan kedudukan di menit ke-48. Tendangan striker Arab Saudi, Saleh Al-Shehri, tidak mampu dihalau kiper Argentina Emiliano Martinez. Skor berubah imbang 1-1.

Tak butuh waktu lama, Arab Saudi kembali mampu menjebol gawang Argentina. Kali ini, giliran winger Arab Saudi, Salem Al-Dawsari, yang mencetak gol di menit ke-53. Arab Saudi berbalik unggul 2-1 atas Argentina.

Argentina meningkatkan intensitas serangan usai tertinggal dari Arab Saudi. Angel Di Maria dan kolega sempat mendapatkan beberapa peluang. Sayangnya, tidak ada satupun peluang yang mampu dikonversikan mereka menjadi gol.

Tidak ada gol yang tercipta hingga pertandingan berakhir. Secara mengejutkan, Arab Saudi mampu mengalahkan Argentina dengan skor 2-1. Hasil tersebut tentu mengejutkan pencinta sepak bola dunia. (*)

COMMENTS

Nama

artis,36,bandung,2,Bangkinang,3,Bekasi,1,bengkalis,3,berita,231,bisnis,14,bola,19,Cimahi,1,Copyright,4,Dairi,3,dumai,385,entertainment,11,fenomena,2,hot,123,hotel,8,hukum,1,iklan,4,info,21,inhil,2,inhu,1,Internasional,3,Jakarta,64,kalbar,4,Kampar,11,Kandis,3,Kepri,1,Kepulauan Meranti,2,kesehatan,8,komputer,1,kriminal,55,Kuansing,11,kuliner,1,lampung,8,langkat,1,laptop,1,lowongan,12,Makasar,1,malang,1,Medan,7,motivasi,23,Musik,1,nasional,85,netbook,1,notebook,1,NTB,1,olahraga,18,Otomotif,1,Palembang,1,pariaman,1,pekanbaru,196,pendidikan,9,penginapan,3,politik,32,Pontianak,1,Redaksi,2,rengat,1,riau,215,rohil,22,rohul,3,senibudaya,3,sepakbola,3,Siak,8,siber,2,sosial,27,Sulawesi,2,sulsel,2,sumatera,5,Sumbar,4,sumut,7,tapsel,1,teknologi,5,tembilahan,1,tokoh,3,touring,1,umkm,13,unik,5,video,2,wisata,12,
ltr
item
harian pers nusantara: Hasil Piala Dunia 2022: Kejutan! Arab Saudi Berhasil Kalahkan Argentina
Hasil Piala Dunia 2022: Kejutan! Arab Saudi Berhasil Kalahkan Argentina
https://jurnalmadani.com/assets/berita/49499649554-img-20221122-wa0105.jpg
harian pers nusantara
https://www.persnusantara.com/2022/11/hasil-piala-dunia-2022-kejutan-arab.html
https://www.persnusantara.com/
https://www.persnusantara.com/
https://www.persnusantara.com/2022/11/hasil-piala-dunia-2022-kejutan-arab.html
true
8146758549750470439
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content